Ice Cream Cold Stone Dapat Meningkatkan MOOD Customer
"WHAT MOOD ARE YOU IN TODAY"
COLD STONE HADIR DENGAN KONSEP KAMPANYE TERBARU DAN
PELUNCURAN PRODUK SERI DINE-IN
Pondok Indah Mall Jakarta, 31 Maret 2011 - "What MOOD are you in today?" Sebuah tema baru yang diusung oleh Cold Stone, brand ice cream premium asal Amerika. Tema yang diusung berdasarkan suasana hati atau MOOD para customernya dalam memutuskan untuk menikmati ice cream. Berbagai macam suasana hati atau MOOD saat datang ke gerai Cold Stone, tentunya menginginkan kenikmatan instan saat mencicipi ice cream.
Berbagai macam MOOD customer digambarkan dalam karakter kartun yang sesuai dengan karakter customer Cold Stone yang berjiwa muda, fun, serta up date terhadap tren dikombinasikan dengan dengan warna dan rasa dari ice cream.
Simply Happy MOOD untuk ice cream Chocolate, Celebrity MOOD untuk ice cream Cheesecake, Need a Break MOOD untuk ice cream Green Tea, sweet Cream, dan French Vanilla, Weekend MOOD untuk ice cream Mint dan Banana, Adrenaline Rush MoOD untuk ice cream Coffee dan Mocha, In Love Again Mood untuk ice cream Strawberry, I am on a Diet MOOd untuk ice sorbet, Not so Blue MOOD untuk ice cream Cotton Candy, On Top of the world MOOD untuk ice cream Hazelnut, Very Own Sexy Mood untuk ice cream Rum Raisin dan Dark Chocolate.
Berkaitan dengan promosi "What MOOD are you in today?" Cold Stone meluncurkan seri produk baru yakni Dine-In. Seri Din-In terdiri dari 8 jenis kreasi menampilkan berbagai paduan dengan cake sampai pada kreasi di gelas cocktail. Berbagai kreasi tersebut adalah Matcha in Harmony dengan Need a Break MOOD (green tea ice cream dipadukan dengan green tea roll cake dan kacang merah serta segelas shot green tea panas), Holy Jolly Neapolitan degan Very Own Sexy MOOD (ice cream chocolate, strawberry, Coffee dengan waffle melengkung dihias dengan slice pisang, strawberry dan chocolate shaving), Dark Angel Temptation dengan Need a Break MOOD (sweet cream ice cream dengan brownies dan saus strawberry serta fresh strawberry). Terdapat Seri Cocktail ice cream yang disajikan dalam gelas cocktail dan penamaannya berdasarkan nama-nama MOOD yakni Simply Happy Mood (Chocolate ice cream dengan cherry pie filling, Kit Kat, dan taburan almond. I'm on a Diet MOOD (Raspberry sorbet ice dengan blueberry yoghurt blended, peach dan strawberry), Need a Break MOOD (coffee ice cream dengan coffee milk iced crush), adrenaline Rush MOOD (coffee ice cream dengan espresso shot dan susu serta taburan almond dan chocolate shaving), In Love Again MOOD (strawberry ice cream dengan graham cracker pie crust, fresh strawberry serta disiram saus strawberry). Harga Dine-In dijual Rp. 50.000/porsi dan dapat dinikmati hampir di semua gerai Cold Stone kecuali di gerai Soekarno Hatta 2F, Plaza Senayan, Bali Discovery Mall, dan Mal Bali Galeria.
Kenikmatan dalam sebuah kreasi ice cream dan keceriaan bersama customer terus menerus dikembangkan oleh Cold Stone sebagai brand ice cream premium yang memiliki nuansa fun dan berjiwa muda.
Untuk itu, Cold Stone bekerjasama dengan Disdus.com yakni suatu website yang menjual produk atau jasa dengan harga khusus. Cold Stone bersama Disdus.com menghadirkan kontas foto dengan tema "What MOOD are you in today?". Customer cukup log-in ke http://www.disdus.com/love kemudian customer dapat mengirimpan foto dengan ekspresi MOOD yang sedang dirasakan beserta data diri dan kemudian akan terpampang di halaman galeri foto. Kriteria pemenang adalah foto terbaik yang dapat mengekspresikan nuansa MOOD dengan menarik. 3 orang pemenang akan mendapatkan hadiah menarik berupa gift voucher MAP masing-masing senilai Rp. 1 Juta Rupiah. Kontes foto ini akan berlangsung mulai tanggal 12 April - 30 Mei 2011. Pemenang akan ditentukan oleh manajemen Cold Stone dan Disdus.com
"Cold Stone ingin membuat customernya merasakan happy MOOD saat berada di gerai Cold Stone dan menikmati ice cream premium dengan harga terjangkau. Terlebih dengan seri Din-In dengan berbagai kreasi menarik dengan cake dan tampilan cantik di gelas cosktail. Tampilan cantik Dine-In ini tetap dapat dinikmati dengan gelas take away." Ujar Anggy Gustiza, selaku General Manager PT. Sari IceCream Indonesia. "Terlebih lagi, Cold Stone bersama Disdus.com mengadakan kontes foto dengan tema "What MOOD are you in today?" untuk mengekspresikan berbagai MOOD yang customer sedang rasakan. Cukup log-in ke http://www.disdus.com/love dan nikmati total gift voucher MAP senilai Rp. 3 juta Rupiah untuk 3 orang pemenang." Ucapnya.
Label: food
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda